Lahir di Agelta Drylands, Khaleed merupakan salah satu hero MLBB yang disegani dengan kemampuan Sands Control. Sekarang di event terbaru MLBB, dia akan mendapatkan skin Wave Strider.
Lantas apa keistimewaan skin Khaleed Wave Strider serta kapan dirilis? Berikut review singkat tentang skin Khaleed MLBB Wave Strider. Skin ini benar-benar harus kamu miliki, utamanya kalau kamu mengaku sebagai kolektor. Jadi, pastikan jangan sampai ketinggalan jadwal rilis skin terbaru ini!
Tanggal Rilis Skin Khaleed Wave Strider dan Tampilan Barunya
Skin Epic Khaleed Wave Strider MLBB akan tersedia pada 7 Mei seharga 899 Diamonds.
Skin Epic MLBB Wave Strider akan mengubah identitas visual Khaleed sepenuhnya. Warna-warna gurun yang berdebu kini digantikan oleh gelombang warna biru, perak, dan ungu yang menyegarkan.
- Entrance: Di update baru Wave Strider ini, animasi awal atau entrance karakter akan lebih bersemangat dan percaya diri. Kamu akan melihat perubahan tampilan Khaleed yang lebih energik dibandingkan sebelumnya
- Background: Sesuai namanya, latar belakang Khaleed nantinya akan menampilkan bangunan kuno yang dikelilingi oleh ombak tinggi. Khaleed bakal tampak lebih sangar berada di depan latar belakang luas dan megah seperti itu.
- Skema Warna: Kombinasi warna brave blue, biru tua, perak, dan ungu membuat penampilan skin Khaleed Wave Strider ini total berbeda dibandingkan dengan skin Khaleed yang biasa.
- Animasi: Bahkan animasi idle Khaleed tetap membuatnya terlihat berkarisma dan sangar.
Efek Visual Skin MLBB Wave Strider
Dengan skin MLBB seepik ini, sudah pasti ada banyak update pada animasi pertarungannya. Moonton makin canggih saja menyajikan visual ciamik dengan memperkenalkan elemen air yang terintegrasi sempurna dengan Hero gurun favorit kita ini.
- Pasif: Sebelumnya, serangan dasar enhanced Khaleed memperlihatkan dia berlari di atas pasir. Namun, dengan update Wave Strider, sekarang saat berselancar, dia akan meninggalkan jejak air di di belakang langkahnya.
- Serangan Dasar: Animasi serangan dasar kini lebih halus dan elegan, dengan aliran gelombang kecil mengikuti setiap pukulan. Bahkan, ketika kamu mengenai musuh akan tercipta efek finishing yang menyerupai siluet hiu yang buas.
- Skill 1 (Desert Tornado): Sand slash khas Khaleed sekarang diakhiri dengan efek berbentuk kepala hiu.
- Skill 2 (Quicksand Guard): Gelombang air akan berkumpul di sekitar kaki Khaleed ketika dia mengaktifkan skill ini. Selanjutnya, sebuah ikon hiu muncul dari bawah kakinya. Ikon hiu menciptakan tampilan baru yang keren dan ikonis untuk Khaleed.
- Ultimate (Raging Storm): Di update ini, Khaleed akan menaiki hiu elemen air selama mengeluarkan ulti-nya. Setelah itu, skill ini akan meninggalkan jejak ombak yang mengamuk saat mengenai musuh.
Nah, itu dia review singkat skin Khaleed Wave Strider MLBB terbaru. Selain Khaleed, kamu juga bisa mendapatkan skin Nolan, skin Alpha Collector Mecha-King Perseus, serta jangan kelewatan salah satu event terbesar MLBB x KoF bulan ini, KoF ‘97 Phase 2 Event Recharge.
Tunggu terus update terbaru soal event, skin, dan info menarik soal MLBB dan game lainnya hanya di Lapakgaming.