Kapan MPL S12 dimulai? Pertanyaan itulah yang ada di pikiran para penggemar esports Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia saat ini.
MPL adalah kompetisi esports Mobile Legends paling bergengsi di Indonesia. Ajang ini telah melahirkan banyak sekali pro player top, seperti Lemon, Alberttt, Dlar, dan masih banyak lagi.
Sepanjang sejarah, tercatat ada empat tim yang berhasil menjadi juara MPL ID, yakni ONIC Esports, RRQ Hoshi, EVOS Legends, dan Team NXL.
Adapun, tim terakhir yang berhasil menjadi juara adalah ONIC Esports. Mereka tampil gemilang di MPL S11 dengan mengalahkan EVOS Legends di babak Grand Final.
Setelah MPL ID S11 berakhir, kini banyak penggemar yang bertanya-tanya, kapan MPL S12 dimulai 2023? Di artikel ini, kami akan memberikan jawabannya.
Kapan MPL S12 dimulai?
MPL menjadi tanda berkembangnya iklim esports di Tanah Air. Setiap tahun, turnamen ini selalu dinantikan kehadirannya oleh pencinta Mobile Legends.
Itulah kenapa banyak sekali penggemar yang bertanya-tanya mengenai tanggal berapa MPL Season 12 dimulai. Terlebih, saat ini beberapa tim sudah resmi mengumumkan roster mereka untuk MPL S12, termasuk RRQ Hoshi dan Alter Ego.
Lalu, kapan sebenarnya edisi ke-12 turnamen Mobile Legends Indonesia itu dilaksanakan?
Moonton selaku penyelenggara MPL mengumumkan bahwa MPL ID S12 akan dilaksanakan 13 Juli 2023 hingga 24 September 2023 untuk regular season. Sementara itu, babak playoffs akan berlangsung pada 11 hingga 15 Oktober 2023.
Jadwal dimulainya MPL Season 12 tersebut berbeda dengan MPL musim genap edisi sebelumnya. Pada MPL S10 dan S8, misalnya, Moonton menetapkan bulan Agustus sebagai tanggal dimulainya turnamen.
Oleh karena itu, banyak yang memprediksi bahwa MPL Season 12 juga akan berlangsung pada Agustus tahun ini. Namun, dalam pengumuman terkini, MPL Season 12 ternyata akan digelar lebih cepat pada tanggal 13 Juli 2023.
Itulah pengumuman lengkap mengenai kapan MPL S12 dimulai. Penyelenggaraan turnamen esports tertinggi ML itu dipastikan lebih semarak lagi tahun ini karena adanya tambahan peserta menjadi sembilan tim.
Mau top up diamond ML? Ke Lapakgaming aja! Klik link ini untuk mulai belanja!