Sepanjang sejarah, sudah ada empat tim yang berhasil menjadi juara MPL Indonesia. Inilah daftar juara MPL Indonesia selengkapnya, mulai dari Season 1 sampai Season 12.
MPL Indonesia (Mobile Legends: Bang Bang Professional League) adalah tingkat tertinggi dari kompetisi esports Mobile Legends di Tanah Air. Lewat kompetisi inilah tim esports MLBB terbaik di Indonesia ditentukan.
Tak hanya mendapatkan status sebagai tim terbaik, para pemenang juga akan mendapatkan hadiah MPL yang terbilang besar. Untuk Season 12 saja, rencananya Moonton menyiapkan hadiah MPL sebesar Rp5 miliar.
Di samping itu, juara MPL ID berhak mewakili Indonesia di kompetisi internasional seperti M Series Mobile Legends dan MSC Mobile Legends.
Sejarah MPL Indonesia sendiri bermula pada 2017. Sebagai pengembang Mobile Legends, Moonton kala itu menyelenggarakan MSC di Jakarta dengan tujuan mencari calon pemain untuk mewakili Indonesia di turnamen internasional.
Ternyata turnamen itu disambut positif. Kondisi itu menginspirasi Moonton untuk membuat turnamen esports MLBB khusus Indonesia. Itulah awal mula MPL ID.
MPL Indonesia sudah melangsungkan 11 musim. Dari situ, terdapat empat tim berbeda yang berhasil mengisi daftar juara MPL. Siapa saja?
Daftar juara MPL Indonesia setiap season
Terdapat empat tim yang pernah menjadi juara MPL. ONIC Esports tercatat sebagai tim dengan piala MPL Indonesia terbanyak sepanjang sejarah, yakni lima gelar.
Selain ONIC, tiga tim lain yang juga pernah menjadi juara MPL adalah Team NXL, EVOS Legends, dan RRQ. Berikut ini daftar juara MPL ID dari season 1 sampai season 12 selengkapnya.
SEASON | JUARA | RUNNER-UP |
---|---|---|
MPL ID Season 1 | Team NXL | EVOS Esports |
MPL ID Season 2 | RRQ | EVOS Esports |
MPL ID Season 3 | ONIC Esports | Louvre |
MPL ID Season 4 | EVOS Legends | RRQ Hoshi |
MPL ID Season 5 | RRQ Hoshi | EVOS Legends |
MPL ID Season 6 | RRQ Hoshi | Alter Ego |
MPL ID Season 7 | EVOS Legends | Bigetron Alpha |
MPL ID Season 8 | ONIC Esports | RRQ Hoshi |
MPL ID Season 9 | RRQ Hoshi | ONIC Esports |
MPL ID Season 10 | ONIC Esports | RRQ Hoshi |
MPL ID Season 11 | ONIC Esports | EVOS Legends |
MPL ID Season 12 | ONIC Esports | Geek Fam |
Juara MPL ID Season 1: Team NXL
MPL Indonesia Season 1 digelar pada 13 Januari hingga 1 April 2018. Saat itu, NXL mencatatkan diri sebagai juara setelah menang atas EVOS Legends dengan skor 3-2 di laga final.
Juara MPL ID Season 2: RRQ
Perjalanan RRQ sebagai salah satu tim dengan juara MPL Indonesia terbanyak dimulai pada Season 2. Waktu itu, mereka tampil sangat dominan. Puncaknya adalah ketika menghajar EVOS dengan skor telak 3-0 di laga final.
Juara MPL Indonesia Season 3: ONIC Esports
ONIC Esports selalu menjadi unggulan pada MPL ID musim-musim sebelumnya. Namun, baru pada season 3 mereka menjadi juara. ONIC menjadi juara MPL ID Season 3 setelah menang 3-0 atas Louvre di laga final.
Juara MPL Season 4: EVOS Legends
EVOS Legends adalah juara MPL Season 4 setelah megalahkan RRQ Hoshi dengan skor 3-1 di laga final. Gelar juara ini terasa spesial karena sudah dua kali EVOS kalah di laga puncak.
Juara MPL ID Season 5: RRQ Hoshi
RRQ Hoshi menjadi tim pertama yang dua kali mengangkat trofi juara MPL. Hal tersebut mereka peroleh setelah berhasil menjadi juara MPL Indonesia Season 5. RRQ menang atas EVOS Legends dengan skor 3-2 di laga final.
Juara MPL Indonesia Season 6: RRQ Hoshi
RRQ Hoshi kembali menjadi juara MPL pada Season 6 setelah mengalahkan tim kejutan Alter Ego di laga final. Itu berarti, mereka jadi tim pertama yang mampu mengisi daftar juara MPL Indonesia sebanyak dua kali berturut-turut.
Juara MPL Season 7: EVOS Legends
MPL Season 7 menghadirkan kejutan dengan lolosnya Bigetron Alpha ke laga final. Namun, mereka tak mampu menjadi juara setelah kalah dengan skor 2-4 dari EVOS Legends. Ini jadi gelar kedua EVOS di MPL Indonesia.
Juara MPL Season 8: ONIC Esports
Lama menghilang sejak menjadi juara MPL Season 3, ONIC Esports akhirnya bangkit dan kembali menjadi juara di Season 8. Performa stabil sejak musim reguler mengantarkan ONIC mengangkat piala MPL untuk yang kedua kalinya.
Juara MPL Season 9: RRQ Hoshi
RRQ Hoshi adalah juara MPL ID Season 9 setelah mengalahkan ONIC Esports dengan skor 4-1 di laga final. Keberhasilan ini sekaligus menegaskan posisi RRQ sebagai sang raja MPL Indonesia dengan empat gelar juara.
Juara MPL ID Season 10: ONIC Esports
Sangat sulit dikalahkan sejak awal musim, ONIC Esports berhasil menjadi juara MPL Indonesia S10. Sejak musim reguler hingga babak playoff, mereka memang selalu dominan. ONIC pun mampu mengangkat piala MPL setelah mengandaskan perlawanan RRQ Hoshi.
Juara MPL Indonesia Season 11: ONIC Esports
ONIC Esports kembali menjadi juara pada MPL Season 11. Di laga final, mereka mengalahkan EVOS Legends dengan skor telak 4-1. Hasil ini membuat EVOS menjadi tim dengan juara MPL Indonesia terbanyak dengan empat gelar, sama seperti RRQ Hoshi.
Juara MPL Indonesia Season 12
ONIC Esports memastikan diri sebagai juara MPL ID Season 12 setelah menang atas Geek Fam di grand final, Minggu (15/10). ONIC menang dengan skor 4-2.
Keberhasilan tersebut memastikan ONIC Esports sebagai satu-satunya tim yang bisa juara MPL ID tiga kali beruntun.
Itulah daftar juara MPL mulai dari Season 1 hingga Season 12. Berdasarkan daftar tersebut, ONIC menjadi tim dengan gelar MPL terbanyak, yakni 5 kali.